Jumat, 21 Oktober 2011

Trend investasi rumah cluster

Mengamati perkembangan dunia properti sekarang ini dalam memenuhi kebutuhan akan rumah tinggal baik digunakan sendiri ataupun untuk investasi ternyata "rumah cluster" saat ini banyak  sekali diminati oleh masyarakat.

Apa yang dimaksud rumah cluster? "Rumah cluster adalah sejumlah rumah yang berada dalam suatu lingkungan yang dibatasi oleh pagar yang tinggi dengan sistim pengamanan yang baik, misalnya tesedia pos satpam dan untuk di dalam lingkungannya sendiri didesain masing-masing rumah yg tanpa pagar"


Mengapa trend rumah cluster ini berkembang sangat pesat? Pertimbangannya adalah :
  1. Biasanya lokasi  rumahcluster ini berada di pusat kota ataupun pusat kegiatan bisnis atau kerja, dan ini sangat menolong mobilitas masyarakat karena kemacetan lalu lintas terjadi di hampir seluruh penjuru kota-kota besar.
  2. Lokasi rumah cluster ini biasanya berada di area lokasi hunian yang sedang berkembang pesat sehingga sangat baik bagi para investor ataupun end user untuk menanamkan dananya di properti jenis ini.
  3. Penghuni cluster secara psikologis merasakan bahwa tinggal di rumah cluster ini memiliki gengsi yang lebih tinggi dibanding dengan rumah di komplek perumahan pada umumnya..
  4. Logika berpikir bahwa membeli rumah langsung di atas tanah (landed house) lebih berharga daripada menanam investasi dalam bentuk bangunan seperti kepemilikan apartemen.
  5. Percaya atau tidak rumah cluster ini mengakomodasi "niche market" penghuni rumah yang butuh gengsi seperti di apartemen tapi tidak nyaman tinggal di hunian yang berada di ketinggian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar